Cara Mendapatkan Uang Dari Video Game
Cara Mendapatkan Uang Dari Video Game | TopKarir.com

Salah satu aktivitas terbaik dari kehidupan adalah bermain video game. Ini adalah aktivitas yang membawa kesenangan bagi siapapun yang melakukannya. Menariknya lagi aktivitas tersebut bisa menghasilkan uang lho, seru kan? Nah berikut ini cara untuk mendapatkan uangnya, simak ya!




  • Menjadi gamer profesional

Kalo kamu memiliki skill atau keterampilan bermain game yang baik atau mungkin di atas rata-rata, maka kamu bisa mencoba untuk terjun kedalam industri gaming sebagai gamer profesional. kamu bisa mendapatkan penghasilan yang besar dari kemenangan di tiap turnamen atau sponsor

 

  • Menjadi game tester

Sebagai game tester, tugas sebagai game tester adalah menguji segala hal yang diinginkan oleh Developer termasuk mendokumentasikan bug atau masalah yang kalian temui. Dengan profesi ini kamu bisa mendapatkan penghasilan lho. Profesi yang menyenangkan ya?

 

  • Host podcast

Kamu bisa membuat podcast seputar video game, bisa kamu buat harian, mingguan atau bulanan. Isinya bisa berupa diskusi berupa opini atau pendapat, sesi tanya jawab dengan gamer pro, bisa juga tips atau saran untuk beberapa game tertentu. 

 

  • Menjadi live streamer

Ini pekerjaan yang sangat mudah, kamu hanya perlu duduk, bermain game, lalu mengoceh atau berinteraksi dengan audiens kalian. Ada berbagai platform yang bisa kamu gunakan, seperti youtube & Twitch. Mudah kan?

 

Gimana? tertarik untuk mencoba atau menekuni profesi-profesi di atas? Yuk temukan tips karir lainnya di aplikasi TopKarir & download aplikasinya ya!